FAJAR CINTA SRI INDRAPURA


PAGI INDAH DI PEKANBARU

            Pagi nan indah dikala masih sayup-sayup terdengar kokok ayam jantan saling menyahut membangunkan manusia dari tidur yang lelap. Suara dan sinar matahari yang masih merah, menambah indahnya pagi. Selimutan kabut belum lagi hilang sehingga menambah dingin  dan indahnya pagi, dimana keadaan ini sangat asyik untuk tidur. Namun sesekali terlihat beberapa kendaraan melintas dengan kecepatan tinggi, terlihat pula beberapa orang yang tengah asyik menikmati indahnya pemandangan pagi sambil berlari kecil. Dari sebalik sebuah mesjid terlihat beberapa orang yang tengah pulang dari shalat subuh berjamaah. Wanita muslimah dengan memeluk kain dan sajadahnya, juga beberapa orang yang menggunakan mukenah dengan warna terang. Terlihat beberapa anak kecil berkejar-kejaran berlari menuju rumah masing-masing. Wah betapa indahnya pemandangan khas kampung di pinggiran kota Pekan baru ini, masih terlihat sangat bersahaja.
            Perlahan selimut kabut putih berangsur pudar, matahari mulai menunjukkan cahayannya yang indah, embun masih menetes dari beberapa pohon yang masih tersisa. Maklumlah jumlah penduduk yang semakin bertambah memaksa manusia untuk mengurangi pohon menjadi tempat berteduh. Dari kejauhan terlihat sekali matahari mulai naik, seakan ia berpesan bahwa pagi akan segera berganti, dari balik tabir mulai terlihat kendaraan semakin berlalu hilir mudik di tengah jalan raya. Anak-anak dengan seragam sekolah mulai terlihat berlalu-lalang melintasi jalan raya. Dengan dibimbing orang tua masing-masing mereka mulai pergi kesekoahnya, pagi ini nampaknya agak ramai, maklum liburan telah selesai masing-masing sekolah sibuk dengan munculnya nama-nama baru, sebab pagi ini adalah awal masuk siswa-siswi dan pelajar baru. Jalanan yang tadinya lengang kini mulai terisi. Aktivitas mulai berlangsung saat ini, ada yang tengah membuka toko, ada yang tengah membersihkan halaman rumah, ada yang tengah mengantar buah hatinya dan beraneka macam aktivitas di pagi yang cerah ini.
            Dari kejauhan terlihat wanita muslimah yang memakai rok hitam dengan baju muslimah berwarna putih yang di hiasi dengan kerudung hitam, menambah keindahan busana muslimahnya. Tampaknya mereka sedang menunggu sesuatu Pagi ini berpas-pasan dengan penerimaan Mahasiwa Baru di Universitas Islam Negri Sultan Syarif Kasim, satu hal yang sangat jarang terjadi antara penerimaan siswa dengan mahasiswa, sebab biasannya ada perbedaan liburan antara Mahasiswa dengan Siswa. Anggkutan umum tampak melintas di sebuah persimpangan kecil yang biasa di gunakan Mahasiwa untuk menuju Kampus tempat dimana mereke menuntut ilmu. Tampak di sana wanita muslimah tengah antre untuk masuk kedalam Ankutan umum berwarna hijau untuk menuju kampus. Ada juga yang naik sepeda motor, juga ada yang berjalan kaki menuju kampus.

            Mahasiswa pria pun tak ketinggalan menuju kampus, selain nyaman tempatnya yang jauh dari pusat keramaian kota juga menjadi daya tarik tersendiri bagi kampus UIN SUSKA, kini kampus yang luasnya 10 hektar ini mulai di padati oleh Mahasiswa baru dari berbagai daerah. Beragam suku ada di sana, ada suku batak, ada suku melayu, ada suku minang, ada suku jawa dan masih banyak lagi.
            Pagi ini akan menjadi hari yang bersejarah bagi para siswa yang telah selesai mengikuti ujian nasional yang kini telah mendaftarkan diri di kampus Universitas Islam Negri Sultan Syarif Kasim atau lebih akrab dengan sebutan UIN SUSKA Riau.
Pagi ini adalah awal mulanya bagi Mahasiswa yang telah terdaftar untuk kembali melengkapi persyaratan guna mendaftarkan ulang namanya.
insya Allah bersambung...

Postingan populer dari blog ini

cerpen menarik